Jumat, 28 Agustus 2009

MAFFA

Sudah banyak coretan-coretan untuk memberimu sebuah nama. Sebagai doa yang menyertaimu sampai kau besar. Harapan dan cita-cita menjadikanmu kuat laksana kesatria pemberani. Agar hidupmu kelak tangguh menghadapi semua rintangan dan cobaan. Akhirnya mimpi itu datang memberi dua nama untuk dipilih. Sebuah kata yang artinya sangat bagus. Nama penyambung untuk nama yang sudah ada ketika ibumu masih remaja.

Maffa atau singkatan dari Muhammad Farrell Alfarisi yang artinya Kesatria berkuda yang sangat terpuji. Semoga nama ini menjadikanmu bangga akan orang tua, menjadikanmu anak lincah, sholeh dan sehat . Diusiamu yang 5 bulan ini sungguh hari-hari yang tak terlupakan. Semakin pintar tersenyum untuk semua orang. Teriakan-teriakanmu sudah terdengar sampai ke lantai bawah. Hidup ini terus berjalan menandakan kau semakin besar. Semua menjadi tak biasa karena ku tak kemana-mana ketika libur bekerja. Hanya untuk menemanimu bermain dan tertawa. Sampai kapan pun Ayah selalu mencintaimu.

Tunjukanlah kepada kakakmu bahwa kamu sayang. Meskipun sulit melihatnya mudah-mudahan kamu bisa merasakan. Kami memang belum memberinya nama tapi cukup panggil saja kakak. Karena Allah SWT Maha Mengetahui atas Segalanya.

1 komentar:

  1. Muhammad Farrell Al Farisi = Ksatria berkuda yang pemberani dan terpuji itu artinya yang benar... semoga dia tau kalau ayahnya menulis blog bukan hanya dengan tulisan tapi juga dengan hati.
    Semoga dengan tulisan ini farrell juga tau bahwa dia bukan milik bundanya saja. tapi juga ayahnya dan dunia.....

    BalasHapus